Dirmanews.com, Langkat – Pemerintah Kabupaten Langkat memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 dengan menggelar upacara di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Senin (3/6/2024). Upacara yang digelar diruangan tersebut dikarenakan kondisi hujan yang menyelimuti Kota Stabat sedari pagi.
Pada peringatan Hari Lahir Pancasila tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Langkat , H.M. Faisal Hasrimy, AP., M.AP menjadi pembina upacara yang dihadiri oleh unsur Forkopimda, para kepala perangkat daerah, serta para pejabat TNI-Polri dengan menggunakan baju adatnya masing-masing.
Pj Bupati Langkat saat membacakan sambutan dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia mengatakan, pada tahun 2024 ini, Hari Lahir Pancasila mengambil tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”.
Pj Bupati Langkat menyampaikan tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.
“Keberadaan Pancasila merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia,” ujarnya. (bay)