Dirmanews.com, Medan – Dosen Pendidikan Matematika UMN Al Washliyah Medan, Dr. Abdul Mujib, M.Pmat., melaksanakan Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di SMA Tahfidz Qur’an Al-Ammar, Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (20/04/2021).
Dalam kegiatan ini, Abdul Mujib, yang juga Ketua Program PKM UMN Al-Washliyah Medan, mensosialisasikan tips dan strategi untuk dapat lulus mengikuti perkuliahan pada program pendidikan profesi guru (PPG) tahun 2021 kepada para siswa.
Dalam keterangannya kepada wartawan, Dr. Abdul Mujib, M.Pmat. mengatakan, program PKM di SMA Tahfidz Qur’an Al-Ammar, Tanjung Morawa, merupakan bagian dari pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, sekaligus kontribusi UMN Al-Washliyah dala. mendorong pengembangan ilmu pengetahuan di dunia pendidikan.
“Kegiatan ini sendiri mengangkat judul Sosialisasi dan Strategi Lulus Pendidikan Profesi Guru 2021,” ungkapnya.
Dijelaskan Abdul Mujib, berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 21 Tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan Menengah yang memuat tentang Tingkat Kompetensi dan Kompetensi Inti sesuai dengan jenjang dan jenis pendidikan tertentu. Kompetensi Inti di sini meliputi sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan dan keterampilan.
Dalam hal ini, katanya, PPG dirancang untuk memastikan kegiatan pembelajaran dapat berjalan secara efektif, efisien dan berkualitas, mulai dari perencanaan yang matang, pelaksanaan tahapan program (daring, lokakarya, dan praktik lapangan), serta pengembangan kurikulum berbasis kompetensi guru profesional.
Selain itu, sambung Abdul Mujib, proses rekrutmen peserta harus dilakukan secara ketat, serta didukung dengan bimbingan dan supervisi intensif dari mentor.
“Dengan adanya pelatihan ini, maka kepala sekolah dan guru, bersama Tim PKM memandang, perlu diadakannya kegiatan pelatihan mental aritmatika siswa SMK Sains Tahfidz Qur’an Al-Ammar,” ujarnya.
Harapannya tentu saja, aritmatika akan mampu menampilkan sisi keunikan matematika. Sehingga mental aritmatika dapat digunakan untuk mengoptimalkan fungsi otak seorang anak, sehingga memungkinkan mereka menghitung secara cepat hanya dengan pemikiran otak. (Nop)