Sineas Binjai Lirik Potensi Budaya Untuk Diangkat ke Film

admin dirma
admin dirma
1 Min Read

BINJAI – Binjai memiliki potensi budaya yang layak untuk diangkat menjadi film dokumenter. Kini, para sineas muda mulai melirik sisi-sisi budaya di Binjai yang untuk diperkenalkan melalui sebuah film.

Pelaku Cinematography, Ahmad Dhafa Dhuha Daulay menilai banyak sisi-sisi budaya di Binjai yang dapat digarap melalui sentuhan sinematografi.

“Kami berharap adanya masukan serta informasi terkait sisi-sisi budaya yang nantinya dapat di eksplor,” kata Dhuha.

Sementara itu, Tengku Zainuddin mengaku senang bisa bertemu para cinematography di Binjai yang peduli dengan kebudayaan.

“Kami sedang melakukan invetarisir untuk mengajak lebih banyak lagi pihak-pihak yang nantinya terlibat untuk memajukan kebudayaan di Binjai,” sebutnya.

Menurutnya, sejauh ini nilai-nilai budaya peninggalan leluhur makin terpinggirkan oleh kemajuan jaman. Oleh karenanya penting dilakukan upaya-upaya, agar bagaimana terbangun pergerakan kebudayaan di Binjai.

“Bicara soal kebudayaan selaras dengan salah satu visi-misi Wali Kota Binjai, yaitu Maju, Berbudaya dan Religius. Maka kebudayaan harusnya mendapatkan perhatian lebih dari Pemerintah Kota,” tukasnya. (bay)

Share this Article
Leave a comment