Beras Berulat di Tapteng Bukan Bantuan dari Pemprovsu

admin dirma
admin dirma
3 Min Read

“Khusus kabupaten/kota yang menerima bantuan sosial dalam bentuk paket sembako, isinya terdiri dari empat item, yaitu beras 10 kilogram, gula pasir 2 kilogram, minyak goreng 2 liter, dan mie instan 20 bungkus. Total nilainya itu, Rp 225 ribu per paket,” terang Riadil.

Meskipun demikian, hingga 14 Mei 2020, pihaknya masih melakukan persiapan pengiriman bantuan sosial sembako kepada 17 kabupaten/kota, termasuk Kabupaten Tapanuli Tengah.

“Insyaallah, penyerahan sembako kita mulai hari Sabtu ini sampai seterusnya. Harapan kita, hingga masa sebelum Lebaran, semua bantuan ini sudah diserahkan kepada masyarakat yang berhak,” jelas Riadil.

Untuk mendukung proses penyaluran dan pengawasan seluruh bantuan sosial itu, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Utara akan melibatkan unsur TNI-Polri, Kejaksaan, pemko dan pemkab, DPRD, hingga para relawan.

“Harapan kita, sinergitas seluruh sektor berjalan dengan optimal, sehingga penyaluran bantuan sosial dapat tepat sasaran,” ujar Radil. (zf)

Share this Article
Leave a comment