Dirmanews.com, Bukit Kapur – Kampanye dialogis Ferdi-Parto Minggu 10 November 2024 digelar di dua kelurahan yang berbeda, namun sekali gus, di hari yang sama dengan jadwal yang berbeda, yakni Kelurahan Kampung Baru dan Kelurahan Gurun Panjang Kecamatan Bukit Kapur.
Fatonah No.2 di Kelurahan Kampung Baru jadwal sempat molor, semestinya dimulai pukul 16.00 Wib berhubung karena hujan deras kampanye dialogis dimulai pukul 16.30 Wib.
Warga pendukung Fatonah yang hadir di kelurahan Kampung Baru diperkirakan 400 san warga, sementara undangan 300 orang, meskipun lokasi kampanye diguyur hujan lebat, namun warga tetap tidak beranjak dari lokasi, yang tidak kebagian tempat duduk, rela berdiri diteras rumah warga, sambil menunggu hujan reda dan kehadiran Calon Wali Kota Ferdiansyah, dan mantan walikota Dumai Zul AS bersama rombongan yang tiba dilokasi pukul 16.30 wib.
Sebelum kampanye dimulai bahwa pembawa acara mengingatkan ASN agar tidak ikut dalam acara kampanye, menjaga netralitas ASN dalam Pilkada Dumai 2024. hadir dalam kampanye dialogis, dikelurahan Kampung Baru diantaranya ninik mamak, tokoh masyarakat dan emak-emak.
Ferdiansyah kelahiran 1974 terpilih sebagai anggota DPRD 2024-2029 mengaku rela melepaskan jabatannya sebagai anggota DPRD, karena Dumai membutuhkan pemimpin untuk melakukan perubahan demi perbaikan. oleh sebab itu Ferdi dan Pakde Parto mencalonkan diri untuk maju dalam Pilkada 2024 tujuan utama adalah untuk membenahi kota Dumai agar lebih baik dan masyarakat lebih sejahtera.

Program unggulan Ferdi – Parto adalah menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang lebih baik agar terciptanya masyarakat yang cerdas, sehingga mampu bersaing, oleh sebab itu SDM sangat penting. Anak anak warga yang tamat SMA tidak mampu melanjutkan kuliah Ferdi-Parto bila terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota tanggungjawab Ferdi – Parto memberikan bea siswa, itu janji Ferdi-Parto karena peningkatan SDM paling utama.
Dalam acara kampanye dialogis tersebut Ferdiansyah berjanji menggratiskan pakaian seragam SD, SMP pada tahun ajaran pertama. Pemberian pakaian seragam SD dan SMP tujuannya adalah untuk mengurangi beban orang tua murid. disambut meriah oleh pendukung Fatonah terutama emak-emak Oleh sebab itu jangan lupa ajak keluarga, teman, sahabat datang kebilik suara tanggal 27 November 2024 jangan lupa coblos Nomor. 2 Fatonah. disambut para pendukung Fatonah menang.
Ferdiansyah usai menyampaikan Program kerjanya langsung berdialog dengan masa pendukung yang mayoritas emak-emak menyampaikan keluhan terkait anak anak mereka yang putus sekolah dan yang belum bekerja. Ferdiansyah bila diijinkan Perdi-Parto memimpin Kota Dumai 100 hari kerja Ferdiansyah akan memanggil seluruh GM dan Humas perusahaan di Kota Dumai untuk memberikan kesempatan lapangan kerja kepada warga Dumai ber KTP Dumai.
“Saya akan merubah perda penerimaan tenaga kerja 70 : 30”, artinya untuk anak Dumai 70%, sedangkan warga luar kota Dumai 30%. Usai acara kampanye dialogis Panitia penyelenggara mengadakan pasar murah berupa minyak goreng perliter dibandrol Rp.2000.
Ditempat terpisah kampanye dialogis Fatonah No.2 di Kelurahan Gurun Panjang Kecamatan Bukit Kapur dimulai pukul 14.30 Wib dihadiri ratusan orang pendukung Fatonah. hadir Pak De Parto calon wakil walikota menurut Pak De Parto bahwa program prioritas Fatonah merealisasikan pembangunan jalan Gurun Panjang – Teluk Makmur ruas jalan ini masih jalan tanah, belum bisa dilalui kenderaan roda 4, sepanjang 2 km ruas jalan terputus.
Pakde Parto bila diberi mandat oleh masyarakat kepada Ferdi-Parto memimpin Dumai 5 tahun kedepan Jalan Gurun Panjang – Teluk Makmur termasuk infrastruktur yang diprioritaskan dan segera dibangun, prioritas tersebut mengingat padatnya kenderaan truk yang melintas di jalan Arifin Ahmad tujuan PT. KID Pelintung, selain mengatasi kemacetan dan mengantisipasi terjadinya kecelakaan, karena warga Gurun Panjang mayoritas pekebun sawit Jl. Gurun Panjang Teluk Makmur Kecamatan Medang Kampai harus direalisasikan. (Sp)