Angin Kencang Rusak 358 Rumah di Deliserdang, Tujuh Warga Terluka

admin dirma
admin dirma
2 Min Read

DELISERDANG – Sebanyak 358 rumah pada tiga kecamatan di Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, dilaporkan rusak, saat hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah itu, Selasa (12/05/2020) sore.

Selain merusak rumah, sedikitnya tujuh warga Desa Pematangjohar, Kecamatan Labuhandeli, terluka akibat tertimpa perkakas dan reruntuhan material bangunan rumah mereka.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kanupaten Deliserdang, Darwin Surbakti, mengatakan, seluruh rumah rusak akibat terjangan angin terdapat di tiga kecamatan, yakni Labuhandeli, Percutseituan, dan Pantailabu.

Rinciannya itu, 214 rumah rusak terdapat di Desa Pematangjohar, Kecamatan Labuhandeli, 134 rumah rusak lagi berada di Desa Sampali dan Saeintis, Kecamatan Percutseituan, serta enam rumah rusak lainnya terdapat di Kecamatan Pantailabu.

“Kategori kerusakannya cukup bervariasi, mulai dari ringan hingga berat. Terhadap rumah yang kondisinya rusak ringan dan sedang, saat ini sudah dalam perbaikan. Sedangkan yang rusak berat menyusul perbaikannya,” jelas Darwin, Rabu (13/05/2020) pagi.

D sisi lain, katanya, seluruh keluarga yang menjadi korban angin kencang telah pula diberikan bantuan sandang dan pangan. Sedangkan untuk korban luka, sejauh ini telah kembali beraktivitas normal, setelah sempat dirawat di puskesmas setempat.

“Saat ini, warga yang rumahnya rusak berat diungsikan untuk sementara waktu ke rumah tetangga atau kerabat mereka, sembari menunggu proses perbaikan rumah mereka yang rusak selesai dilakukan,” ujar Darwin. (drajat)

Share this Article
Leave a comment